Activity Cinta Budaya

research
  • 10 Dec
  • 2021

Berani Jujur Itu Keren



Poster yang saya buat merupakan gambaran dari tema yaitu mengenai kejujuran. Pesan yang ingin saya sampaikan kepada teman-teman adalah bagaimana kita selalu berlaku jujur kepada siapapun. Karena kejujuran sangatlah berharga. Pada poster yang saya buat, saya menyisipkan beberapa objek antara lain objek dua siswa yang duduk berdampingan di suatu kelas. Saya menggambarkan ke dua siswa tersebut dalam situasi sedang mengerjakan soal ujian. Satu di antara siswa tersebut nampak sedang melihat jawaban temannya, dengan kata lain dia sedang menyontek jawaban dari temannya. Padahal kita tahu jika kita sedang ujian dilarang keras menyontek satu sama lain. Apa yang dilakukan siswa tersebut merupakan cerminan ketidakjujuran. Karena siswa tersebut melanggar aturan dengan nekat menyontek hasil kerjaan temannya. Gambar ini mengandung maksud bahwa kita sebagai seorang pelajar  seharusnya menghindari perilaku tidak jujur. Justru kita harus membiasakan kejujuran dalam melakukan apapun. Saya ingin mengajak kepada teman-teman sesama pelajar, agar jangan melakukan perbuatan tercela tersebut.

Selain gambar dua siswa yang sedang menyontek. Saya menyisipkan dua objek manusia yang lainnya. Dilihat dari sisi kiri, nampak seseorang yang mengenakan rompi berwarna oranye bertulisan tahanan KPK. Selain itu kedua tangannya dalam keadaan diborgol. Seseorang tersebut merupakan tahanan KPK. Dia menjadi tahanan karena melakukan tindak kejahatan korupsi. Korupsi adalah tindakan mencuri uang rakyat. Uang rakyat yang seharusnya dikelola dengan baik, tapi dipergunakan secara pribadi oleh si pelaku. Objek tahanan tersebut menggambarkan tindakan yang tidak jujur. Sehingga dari perbuatannya itu, ia harus mempertanggungjawabkannya di penjara. Gambar ini mengandung maksud bahwa perbuatan yang tidak dilandasi oleh kejujuran kelak pasti akan merugikan diri sendiri.
Di sisi kanan poster, saya juga menyisipkan objek seseorang yang lainnya. Peletakkannya sejajar dengan objek tahanan KPK. Sosok objek tersebut merupakan pengacara lengkap dengan jubah hitamnya. Selain itu di tangannya tampak sedang memegang timbangan yang sejajar. Timbangan yang sejajar itu mengandung makna keadilan atau tidak timpang sebelah.  Gambar objek pengacara dengan timbangannya itu, mengandung makna bahwa jika kita melakukan pekerjaan, maka lakukanlah dengan kejujuran. Karena kejujuran akan membawa kita kepada kebaikan dan keberuntungan.


Selain saya menyisipkan keempat sosok manusia dalam poster. Saya juga menyisipkan dua objek tanda panah berwarna kuning. Satu tanda panah di sisi kiri bertuliskan “masa depan” terletak di atas kepala siswa yang sedang menyontek dan mata panahnya mengarah ke objek tahanan KPK. Gambar tersebut mengandung arti bahwa kalau kita tidak mau berlaku jujur sejak dini, maka masa depan sudah pasti akan sengsara. Kemudian objek tanda panah di sisi kanan bertuliskan “masa depan” saya letakan di atas kepala siswa yang sedang diconteknya tadi. Dan mata panahnya mengarah ke atas pada sosok pengacara. Gambar tersebut mengandung arti bahwa jika kita terbiasa bertindak jujur sejak dini, dengan tidak menyontek misalnya. Maka tentu masa depan kita akan cerah dan penuh prestasi.

Kesimpulan dari keseluruhan poster yang saya buat adalah, saya ingin mengajak kepada teman-teman semua sesama pelajar untuk selalu berlaku jujur. Karena pada zaman sekarang ini sudah banyak orang-orang yang tidak mau jujur sehingga hidupnya penuh dengan kesengsaraan. Bahkan ada istilah yang mengatakan “Kita tidak kekurangan orang pintar, tapi kita kekurangan orang yang jujur.” Mari kita bersama-sama wujudkan cita-cita kita dengan diawali sikap yang selalu mengedepankan kejujuran. Karena “Berani Jujur itu Keren”.